x
Profile picture for user admintanjungsari
Dikirim oleh admintanjungsari pada 6 December 2022

Sukorejo Creative Culture (3/11/2022), sebuah pagelaran hiburan masyarakat yang menyajikan pameran UMKM dan kerajinan se- kecamatan Sukorejo, Kota Blitar. Event tersebut diselenggarakan sepenuhnya oleh pihak kecamatan Sukorejo dan diikuti oleh 7 kelurahan diantaranya yaitu, kelurahan Turi, kelurahan Blitar, kelurahan Sukorejo, kelurahan Tanjungsari, kelurahan Karangsari, kelurahan Tlumpu, dan kelurahan Pakunden. Serangkaian acara pada SCC tidak hanya dilaksanakan dalam waktu satu hari saja, pihak kecamatan Sukorejo menyelenggarakan event tersebut selama tiga hari mulai tanggal 3 – 5 November 2022, dengan rangkaian kegiatan seperti Sukorejo Traditional Dance Performance, Sukorejo Jaranan Attraction, Sukorejo Happy Run, dan diakhiri dengan Sukorejo Musik Ambyar.


Dalam pembukaan acara Sukorejo Creative Culture dibuka dan diresmikan oleh Kepala Bagian Pemerintahan Kota Blitar yang bertugas mewakili Walikota Blitar, “Kecamatan Sukorejo merupakan salah satu kecamatan yang strategis dan sangat berpotensi dalam pengembangan UMKM. Acara yang dibuka dengan penampilan budaya tari tradisional jaranan tadi, diharapkan nantinya dapat mencerminkan kekayaan budaya lokal sehingga dapat meningkatkan kreativitas para masyarakat dan generasi muda di masa yang akan mendatang”. Ucap Bapak Parminto, S.SoS pada sambutannya dalam pembukaan acara SCC (3/11/2022). Selain dihadiri oleh Kepala Bagian Pemerintahan Kota Blitar, Sukorejo Creative Culture juga dihadiri oleh camat kecamatan Sukorejo, Bapak Baskoro S. SoS. 


Dalam acara tersebut Kelurahan Tanjungsari memamerkan stand bazar UMKM yang menyajikan berbagai produk unggulan UMKM seperti cumi-cumi utami, es teh jowo, botok, krupuk sambel, peyek, kripik singkong, dan masih banyak lagi yang diwakili oleh UMKM dari RW 1 – RW 9. Tidak hanya itu Keluarahan Tanjungsari juga memamerkan kreafititas kampung bathok dalam tema kampung ekonomi kreatif.


Acara yang dibuka pada pukul 15.00 WIB sangat mengundang perhatian dan antusias yang luar biasa dari masyarakat, terutama masyarakat kecamatan Sukorejo. Masyarakat berharap semoga acara kebudayaan dan bazar UMKM seperti ini bisa dilaksanakan secara rutin di setiap tahunnya, karena nantinya dari tahun ke tahun tentu akan mengundang perhatian yang lebih dari masyarakat serta tingkat ke antusiasan masyarakat akan terus meningkat.